Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Acara Rangkaian Raker Komwil I Apeksi di Pekanbaru Akan Berlangsung Selama 5 Hari
Kamis, 02-05-2024 - 16:28:44 WIB
Acara Rangkaian Raker Komwil I Apeksi di Pekanbaru Akan Berlangsung Selama 5 Hari
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru - Liputanonline.com - Rangkaian kegiatan Rapat Kerja Komisariat Wilayah I Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Raker Komwil I Apeksi), kini sudah mulai berlangsung di Kota Pekanbaru. Kegiatan diawali dengan sua pemuda dari 24 kota yang merupakan anggota Komwil I Apeksi pada Rabu (1/5/2024).


Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP mengatakan, Raker Komwil I Apeksi merupakan kegiatan yang spesial karena menjadi satu bagian dengan Kegiatan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Wisata Indonesia (BBI/BWI).
"Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dalam Raker komwil 1 Apeksi ini dimulai dari tanggal 1 hingga 5 Mei," ungkapnya.


Sementara itu, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setdako Pekanbaru Masykur Tarmizi S.STP M.Si menambahkan, pada tanggal 2 Mei Raker Komwil I Apeksi dilanjutkan dengan kegiatan Focus Group Discussion (FGD).


"FGD ini diikuti oleh sekretaris daerah kota anggota Komwil I Apeksi, dan seluruh sekda kabupaten/kota se-Provinsi Riau untuk membahas beberapa isu-isu strategis terkait dengan menajemen ASN dan anggaran," ucapnya.


Hasil pembahasa di FGD, terang Masykur, nantinya akan menjadi bagian dalam rekomendasi Raker Komwil I Apeksi. Kemudian pada malam harinya akan dilaksanakan jamuan makan malam bersama.


Selanjutnya pada Jumat, 3 Mei, terang Masykur, dilaksanakan raker yang diikuti oleh seluruh walikota anggota Komwil 1 Apeksi di Hotel Pangeran. Sementara bagi ketua TP PKK akan mengikuti kegiatan Ladies Program. Pada siang harinya akan diisi dengan pentas seni, pawai budaya, Lancang Kuning Karnaval dan pembukaan City Expo yang diikuti kota Anggota Komwil 1 Apeksi di halaman Kantor Gubernur Riau.


Kemudian pada Jumat malam dilanjutkan dengan kegiatan pembukaan festival lancang kuning yang akan memecahkan rekor MURI dengan penampilan 10 ribu penari.


"Lalu pada Sabtu tanggal 4 Mei, akan diikuti dengan kegiatan forum bisnis dan penanaman pohon yang lokasinya kita pusatkan di lahan Arboretum Komplek Perkantoran Pemerintah Kota Pekanbaru Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah Bandara Tenayan Raya," paparnya.


Sedangkan pada Minggu, 5 Mei, kegiatan dilanjutkan dengan Lancang Kuning Karnaval di halaman Gubernur Riau.


Diketahui juga, bersempena dengan kegiatan Raker Komwil I Apeksi dan Gerakan Nasional BBI dan BWI tersebut, sejumlah artis Ibukota juga turut dilibatkan. Rencananya, pada tanggal 3 Mei, akan menghadirkan Astrid Tiar dan Virgoun.


Sementara pada tanggal 4 Mei akan hadir model Berliana Lovel dan Band Gigi. Selanjutnya pada tanggal 5 akan hadir model Putri Marini dan Band Fourtwnty.


Seperti diketahui, Kota Pekanbaru dipercaya sebagai tuan rumah Raker Komwil I Apeksi 2024. Komwil I sendiri meliputi kota yang berada di wilayah Provinsi Riau, Sumut, Sumbar, Aceh dan Kepulauan Riau yang dipimpin oleh Walikota Medan Bobby Nasution




 
Berita Lainnya :
  • Pemkab Rohul Lepas 360 Jamaah Calon Haji Menuju Tanah Suci Makkah
  • Konsep Water Fron City Kawasan Gelanggang Pacu Jalur Tepian Narosa Mimpi Belaka
  • Bupati Meranti Melakukan Pertemuan dengan Gubernur Provinsi Riau
  • Bupati Meranti Berusaha Percepat Transfer DBH Migas dari Provinsi dan Pusat
  • Pj Walikota Pekanbaru Resmikan Gerakan Cinta Pekanbaru
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Pemkab Rohul Lepas 360 Jamaah Calon Haji Menuju Tanah Suci Makkah
    02 Konsep Water Fron City Kawasan Gelanggang Pacu Jalur Tepian Narosa Mimpi Belaka
    03 Bupati Meranti Melakukan Pertemuan dengan Gubernur Provinsi Riau
    04 Bupati Meranti Berusaha Percepat Transfer DBH Migas dari Provinsi dan Pusat
    05 Pj Walikota Pekanbaru Resmikan Gerakan Cinta Pekanbaru
    06 Iptu Ridwan Butar Butar Bagikan Sembako Kepada Masyarakat Kurang Mampu
    07 Asisten Bidang Pemerintahan Menghadiri Pelantikan PPK Pilkada Serentak 2024 Kabupaten Meranti
    08 Bupati Meranti Menghadiri Rakor Pencegahan Korupsi Terintegrasi Wilayah Riau
    09 Bupati Rohil Menghadiri Kegiatan Rapat Koordinasi Pencegahan Korupsi Terintegrasi Wilayah Riau
    10 Bupati Rohil Mengukuhkan DPD P-PPPKRI Kabupaten Rohil Masa Bakti 2024-2029
    11 Bupati Kuansing Diwakili Asisten III Hadiri Kegiatan Pelantikan PPK Se-Kuansing
    12 Bupati Kuansing Menghadiri Peringatan Hari Jadi Ke-33 Desa Sungai Kuning
    13 Korupsi BBM Dinas Perkim Rohul Rp 6,28 M, Berikut Penjelasan Kapolres AKBP Budi Setiyono SIK MH
    14 Pj Bupati Muara Enim Dampingi Jaksa Agung RI Resmikan Gedung Baru Kejari Miara Enim Dan Pali
    15 Dekranasda Kabupaten Muara Enim Hadiri HUT ke-44 Tahun Dekranas Jateng
    16 Pemkab Muara Enim Gelar Operasi Pasar Murah Di Pasar Inpres
    17 Kapolres Kuansing Hadiri Pelantikan PPK untuk Pilkada 2024
    18 Permainan Anak di Swalayan Mandiri Teluk Kuantan Diduga Berubah Fungsi Menjadi Tempat Perjudian
    19 Wabup Rohul buka Open Turnamen HPRS CUP ke VI
    20 Wakil Ketua 1 DPRD Lampung Utara Madri Daud:Menanggapi Isu Ketidak Profesionalan KPU
    21 Pemkab Kuansing Terima Penghargaan Kategori Penyaluran Dana Desa 2023 dari KPPN
    22 Bupati Kuansing Hadiri Acara Sertijab Komandan Kodim 0302/Inhu-Kuansing
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © PT.RAFAEL LIPUTAN ONLINE PERS - LIPUTANONLINE.COM - AKTUAL & TERPERCAYA