Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Pj Walikota Pekanbaru Terima Piagam Penghargaan dari Bappenas dan JP2GI
Rabu, 23-10-2024 - 05:57:19 WIB
Pj Walikota Pekanbaru Terima Piagam Penghargaan dari Bappenas dan JP2GI
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, LiputanOnline.com - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa menerima Piagam Penghargaan dari Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas) dan Jejaring Pasca Panen untuk Gizi Indonesia (JP2GI). Piagam diberikan kepada Pj Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa sebagai Kepala Daerah yang Memiliki Komitmen dalam Pengelolaan Susut dan Sisa Pangan.

Penghargaan ini diserahkan oleh Deputi Kerawanan Pangan dan Gizi Nyoto Suwigyo kepada Pj Wali Kota Pekanbaru yang diwakili Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Pekanbaru Maisisco pada acara launching buku "Teladan Bijak Kelola Susut dan Sisa Pangan" di Hotel Sofyan Betawi, Jakarta Pusat, Selasa, (22/10/2024).

Penghargaan ini merupakan apresiasi atas Inisiatif Gerakan Selamatkan Pangan Tuntaskan Rawan Pangan (Ikan Sepat Rawa) yang digodok bersama DKP Pekanbaru.

Program ini diaplikasikan dengan kolaborasi bersama stakeholder terkait, seperti hotel dan restoran dan jasa katering untuk bisa memanfaatkan pangan berlebih atau sisa. Makanan sisa dikelola dengan salah satu caranya adalah dijadikan pupuk dan makanan magot.

Kepala DKP Pekanbaru H Maisisco mengatakan, Program Ikan Sepat Rawa terbentuk dari latar belakang, bahwa sekitar 40 persen sampah manusia setiap harinya berasal dari sisa makanan.

''Bila sampah makanan ini bisa diselamatkan, dan bisa dimanfaatkan, tentunya akan sangat membantu, khususnya bagi masyarakat kita yang kurang mampu dan memerlukan,'' ujar Maisisco.

Menurutnya, data Bapanas menyebutkan bahwa Pekanbaru menjadi kota ketiga di Indonesia dengan tingkat boros pangan tertinggi setelah Jakarta. Hal ini cukup miris karena Kota Pekanbaru merupakan daerah yang sebagian besar kebutuhan pangannya bersumber dari luar daerah.

''Hampir 70 persen dari komoditas pangan kita ini kan didatangkan dari daerah-daerah tetangga. Karena itulah, dalam hal ini, kita terus menyuarakan dan mengajak semua pihak untuk bersama-sama menyelamatkan pangan lewat Bank Pangan yang nantinya akan dikelola bersama BAZNAS Provinsi Riau. Apakah nantinya itu dikumpulkan dari hotel dan restoran maupun usaha kuliner, kita harapkan seruan ini mendapat dukungan bersama,'' jelasnya.

Sejauh ini, upaya kolaborasi yang dilakukan DPK Pekanbaru bersama para pihak terus digalang dengan secara rutin setiap harinya DKP pekanbaru membangun kemitraan dan kesepahaman. Di antaranya adalah bersama pengusaha hotel dan restoran yang ada di Kota Pekanbaru.

Ikut hadir mendampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan Sekretaris DKP Adi Lesmana, Kabid Distribusi dan Cadangan Pangan Dinal Husna, Kabid Konsumsi dan Keamanan Pangan Yarnengsih Alam dan Analis Ketahanan Pangan Ahli Muda, Purwati Analis Ketahanan Pangan Susi Indri. (Kominfo10/RD5)

Editor:Redaksi




 
Berita Lainnya :
  • Serahkan Rancangan Teknokratik RPJMD Ke KPU,Pj Bupati:Harus Jadi Pedoman Visi-Misi Calon Kepala Daerah
  • Tak Disangka, Warga di Kuantan Hilir Justru Semangat Ajak Ganti Bupati
  • Sekelompok Geng Motor Serang Warga Selambo,2 Orang Tewas dan Beberapa orang Luka-Luka.
  • Pjs Bupati Meranti Menghadiri Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah Janji Pimpinan DPRD Meranti
  • Pjs Bupati Kuansing Menghadiri Rapat Paripurna Pengucapan Janji Pimpinan Defenitif Waka I DPRD
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Serahkan Rancangan Teknokratik RPJMD Ke KPU,Pj Bupati:Harus Jadi Pedoman Visi-Misi Calon Kepala Daerah
    02 Tak Disangka, Warga di Kuantan Hilir Justru Semangat Ajak Ganti Bupati
    03 Sekelompok Geng Motor Serang Warga Selambo,2 Orang Tewas dan Beberapa orang Luka-Luka.
    04 Pjs Bupati Meranti Menghadiri Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah Janji Pimpinan DPRD Meranti
    05 Pjs Bupati Kuansing Menghadiri Rapat Paripurna Pengucapan Janji Pimpinan Defenitif Waka I DPRD
    06 Pjs Bupati Kuansing Pimpinan Upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024
    07 Pj Walikota Pekanbaru Terima Piagam Penghargaan dari Bappenas dan JP2GI
    08 Tuntutan Keras Buruh Perkebunan: Aksi Besar di Depan DPRD Rokan Hulu
    09 Aktivis Muda Riau Diki Syahputra Minta BAWASLU Kuansing Panggil Forum Camat se-Kuansing
    10 Pjs Bupati Meranti Menghadiri Grand Final Bujang Dara Riau Tahun 2024
    11 Pemkab Meranti Menghadiri Gala Dinner HUT IDI ke-74
    12 Pro Kontra Orasi Sutoyo Sentil Camat Dan Kades Viral, Jubir AYO:Camat Dan Kades Jangan Memancing Emosi Rakyat!
    13 Mantan Kepala BPKAD Meranti Fitria Nengsih Didakwa Korupsi Pemotongan GU dan UP
    14 PDIP Rohul Siap Tempur di Pilkada 2024: Rakercabsus Gerakkan Kader Hingga Akar Rumput
    15 Kebangkitan Antau Singingi dalam Pilkada 2024: Dukungan untuk Adam-Sutoyo Menguat
    16 Puskesmas Kunto Darussalam Raih Penghargaan Terbaik, Bupati Rohul Apresiasi Pelayanan Kesehatan yang Unggul
    17 Pjs Bupati Meranti Memberi Bantuan 2 Unit Kapal dan 8 Unit Sampan kepada Kelompok Nelayan
    18 Pjs Bupati Meranti Pimpin Apel Hari Kesadaran Nasional
    19 Pj Sekda Kuansing Mengikuti Rangkaian Kegiatan Germas
    20 Sekdako Pekanbaru Menandatangani Lampiran Peta RDTR Wilayah Marpoyan Damai
    21 Situasi Kondusif, Pj Walikota Pekanbaru Berharap Tidak Ada Gugatan Hasil Pilkada
    22 Adam-Sutoyo Teratas Dibagian Tengah, Ini Alasannya!
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © PT.RAFAEL LIPUTAN ONLINE PERS - LIPUTANONLINE.COM - AKTUAL & TERPERCAYA